Pinterest

Surabaya dan Surakarta, Kota Langit Biru Terbaik

Kota Surabaya dan Surakarta dinobatkan sebagai Kota Langit Biru terbaik tahun ini. Dalam acara "Public Expose Langit Biru 2011" di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Kementerian Lingkungan Hidup menganugerahkan penghargaan kepada 6 pemerintah kota dan 2 produsen kendaraan bermotor yang dinilai berperan dalam penurunan tingkat pencemaran udara kawasan perkotaan.

Pengumuman Expose Langit Biru terbaik 2011 merupakan hasil evaluasi kualitas udara perkotaan yang dilaksanakan di 26 kota metropolitan, terdiri atas 14 kota metropolitan dan 12 kota besar.

Tiga besar pemenang kategori kota metropolitan antara lain Kota Surabaya, Medan, dan Jakarta Timur. Ketiganya menyingkirkan empat wilayah kota di DKI Jakarta, Semarang, Bandung, Tangerang, Makassar, Depok, Palembang, Bekasi.

Adapun tiga besar pemenang kategori kota besar diraih Kota Surakarta, Kota Batam, dan Kota Malang. Ketiganya mengalahkan Balikpapan, Bogor, Yogyakarta, Bandar Lampung, Denpasar, Samarinda, Banjarmasin, Padang, dan Pekanbaru.

"Hasil evaluasi kualitas udara perkotaan tahun ini akan diintegrasikan ke dalam program Adipura untuk kriteria pencemaran udara dan menjadi bagian dari penilaian kota," kata Menteri Negara Lingkungan Hidup Balthasar Kambuaya dalam sambutannya, Rabu 14 Desember 2011.

Lebih lanjut Kambuaya menambahkan untuk tahun-tahun selanjutnya evaluasi kualitas udara perkotaan akan dilaksanakan di seluruh kota metropolitan dan kota besar serta ibukota provinsi di Tanah Air

No comments:

Post a Comment

Pages